11 Aug, 2008 Bisnis Internet, Peluang Bisnis, Tutorial
Setelah belajar membuat blog dengan blogger, maka langkah selanjutnya adalah mengisi blog dengan konten atau isi.
Khusus blog yang akan digunakan untuk bisnis internet atau make money online seperti blog adsense, diperlukan konten berbahasa asing, khususnya bahasa inggris, agar blog kita bisa diterima money makers program seperti Adsense, dan konten blog kita bisa dinikmati masyarakat maya di seluruh dunia.
Hal ini mungkin tidak masalah untuk anda yang memiliki kemampuan bahasa inggris yang baik. Tapi jangan khawatir untuk yang kesulitan menulis konten bahasa inggris, internet menyediakan segudang konten gratis yang bisa dimanfaatkan untuk mengisi blog, tentunya denga mematuhi Term of Use penyedia konten, misalnya menuliskan sumber konten (Link) pada setiap konten yang dipublish di blog kita.
Beberapa website penyedia konten gratis antara lain :
http://www.ezinearticles.comhttp://www.goarticles.comhttp://www.articlecity.com
Akan tetapi penggunaan konten gratis ini memiliki kekurangan, yaitu adanya duplicate content menyebabkan sulitnya blog terindex search engine, selain itu pengunjung blog biasanya lebih menyukai konten yang original.
Untuk yang memiliki cukup modal, hal ini bisa diatasi dengan menggunakan jasa content writer, misalnya di forum-forum bisnis, biasanya banyak content writer yang bersedia menulis artikel original dengan bayaran yang terjangkau. Selain itu bisa juga menggunakan tools atau software yang tersedia di internet, seperti : Content Creator Pro, Article Spinner, atau Duplicate Content Detonator.Jika tidak memiliki modal, maka anda harus menyempatkan waktu untuk membuat artikel sendiri dengan referensi artikel lain yang ada diinternet unruk kemudian digabungkan menjadi sebuah artikel dengan gaya bahasa sendiri.
Untuk yang masih kesulitan juga menulis konten sendiri, jangan khawatir tulis saja konten anda dalam bahasa indonesia, selama informasi itu berharga dan bermanfaat. Yang terpentingadalah mengupdate terus blog, untuk mempertahankan pembaca setia agar terus berkunjung ke blog. Setelah pengunjung banya, manfaatkan blog anda untuk menghasilkan uang, dengan menjual spot iklan, ataupun join ke make monry online program seperti adsense atau kumpul blogger jika konten berbahasa indonesia.
Mudah-mudahan bermanfaat!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar